PolGov Talks serial II “Sociopreneurship: Pemberdayaan Masyarakat Melalui Inovasi E-commerce”

Waktu : Jumat, 02 Maret 2018

PolGov Talks serial II “Sociopreneurship: Pemberdayaan Masyarakat Melalui Inovasi E-commerce”

 

PolGov Talks seri ke-2 ini akan mengangkat tema Sociopreneurship: Pemberdayaan Masyarakat Melalui Inovasi e-Commerce yang akan mengeksplorasi ide dasar dibalik inovasi e-commerce yang dilakukan BukaLapak.

Misalnya tentang pentingnya sensitivitas dan empati terhadap permasalahan sosial-ekonomi yang ada di dalam masyarakat. Sehingga e-commerce tidak ditujukan untuk menghasilkan profit semata namun juga didorong oleh semangat untuk menjadi bagian dari pemecahan permasalahan sosial-ekonomi yang ada di masyarakat melalui inovasi teknologi.

Tak ketinggalan pula, seputar inovasi e-commerce yang membutuhkan kolaborasi dan pertukaran gagasan. Sehingga ini akan memberikan gambaran bagaimana kerjasama, pengembangan jejaring, eksperimentasi, dan berbagi ide kreatif/inovatif dikembangkan dalam praktik sociopreneurship BukaLapak.

PolGov Talks adalah serial kuliah umum di DPP FISIPOL UGM yang menggali dampak Revolusi Industri 4.0 di kehidupan sosial politik. Serial pertama kegiatan ini diawali 20 Februari 2018 lalu dengan narasumber Prof. Dr. Pratikno, Guru Besar UGM dan Menteri Sekretaris Negara, yang memberi penjelasan seputar Revolusi Industri 4.0.

Masyarakat umum yang ingin mengikuti PolGov Talks seri ke-2 ini dapat langsung mendaftarkan diri dengan mengisi formulir di http://bit.ly/PolGovTalks

Informasi lebih detail silakan menghubungi Sdri. Wigke (081236997132) / Krisanti  (085641200942)

 

Lokasi: Auditorium Lt. 4 Fisipol UGM

Registrasi: http://bit.ly/PolGovTalks

Kontak: Wigke (081236997132) / Krisanti (085641200942)

Waktu: 2018-03-02 02:00:00 – 2018-03-02 05:00:00

Informasi: 

Notes:

Live Streaming on Youtube and Instagram: Dept. Politik dan Pemerintahan