Cheryl Kanza, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Raih Kejuaraan KMI Award 2022

Yogyakarta, 5 Desember 2022Mahasiswa Ilmu Komunikasi UGM yaitu Cheryl Kanza Athallia Wibowo meraih Juara 2 pada KMI Award 2022 kategori Jasa dan Perdagangan yang diselenggarakan di UPN Veteran Jawa Timur. Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia atau KMI Award merupakan ajang apresiasi dan anugerah yang diselenggarakan oleh Ditjen Belmawa Kemendikbudristek kepada mahasiswa pelaksana P2MW (Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha) dan IWDM (Inovasi Wirausaha Digital Mahasiswa) yang telah melalui seleksi.

Bisnis yang dikembangkan Cheryl bernama “Passion Bubble” (IG @passionbubble.id), merupakan platform Pendidikan yang menyediakan program mentoring dan pengembangan diri yang bertujuan untuk membantu mahasiswa Indonesia menyadari potensi dan menemukan passion mereka. 

“Tujuan yang ingin Passion Bubble capai yaitu membantu mahasiswa di Indonesia untuk memaksimalkan potensi di bidang yang mereka minati dengan memberikan akses pada beragam tutor dan mentor, informasi kompetisi, konferensi, hingga beasiswa,” ucap Cheryl.

Passion Bubble menawarkan berbagai program menarik yang ditujukan kepada mahasiswa dan siswa Indonesia untuk menghadapi dunia perkuliahan dan pengembangan diri. Untuk saat ini, Cheryl mengungkapkan, program tersebut di antaranya adalah PB Mentoring Class, Passion Hunter Scholarship, PB Competitions, PB Talks atau Webinar, dan Open Recruitment Volunteer.

Atas perolehan juara dua tingkat nasional di KMI Award, Cheryl mengapresiasi kinerja Bubblers –sebutan untuk tim dan pengikut, dan berharap prestasi yang diraih dapat menginspirasi “Bubblers” untuk semakin bersemangat memajukan Passion Bubble.

“Tentunya saya merasa sangat terharu dan bangga, karena dengan memenangkan Passion Bubble di KMI Award, kami mendapatkan rekognisi dan track record bahwa bisnis kami telah berjalan dengan baik dan diharapkan dapat terus berkembang kedepannya,” tutur Cheryl.

Sementara itu, persiapan mengikuti KMI Award sudah bermula sejak tahun lalu ketika Passion Bubble berdiri yaitu November 2021. Setelah berjalan sekitar lima bulan, Cheryl mengaku memberanikan diri untuk mengikuti seleksi internal tingkat universitas untuk menjadi delegasi P2MW pada bulan Mei 2022. Dalam proses tersebut, Passion Bubble mengadakan puluhan kelas dan bekerja sama dengan berbagai instansi hingga akhirnya lolos monev (monitoring dan evaluasi) dalam laporan kemajuan.

Cheryl menambahkan, pada akhirnya Passion Bubble bertujuan meningkatkan kualitas pemuda di Indonesia, karena ia percaya, masa depan bangsa terletak di tangan para pemudanya, dan Passion Bubble berkomitmen untuk membersamai perjalanan kesuksesan mahasiswa di Indonesia. (/WP)