Di penghujung bulan Februari 2015, PPKK UGM bekerja sama dengan POKJA Papua mengadakan acara menonton dan diskusi film dokumenter “Tanah Mama” di Hall Fisipol UGM. Acara ini menghadirkan beberapa pembicara yaitu Desintha D. Asriani selaku Dosen Sosiologi UGM, Arie Ruhyanto selaku Dosen JPP UGM, dan Nia Dinata selaku produser film “Tanah Mama”.
“Tanah Mama” merupakan bagian dari Project Change, sebuah proyek lokakarya yang memfasilitasi produksi dan distribusi film dengan isu-isu kemanusiaan, yang dilakukan oleh Kalyana Shira Foundation. Nia Dinata selaku produser film tersebut mengungkapkan bahwa “Tanah Mama” merupakan film dokumenter dengan format drama naratif yang berupaya merekam kehidupan Mama Halosina, seorang ibu di Papua yang hidup di perkampungan ladang di lembah pedalaman Yahukimo, sekitar lima jam jalan kaki dari pinggiran kota Wamena. Perempuan yang dipanggil ‘mama’ itu harus berjuang menghidupi diri dan empat anaknya setelah suaminya kawin lagi.