Yogyakarta, 26 Januari 2026 — Program Studi Magister Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada (FISIPOL UGM) melaksanakan Asesmen Lapangan Akreditasi LAMSPAK pada Senin, 26 Januari 2026, bertempat di Ruang Sidang Dekanat BB 208. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan dalam penjaminan mutu dan peningkatan kualitas tata kelola program studi.
Rangkaian asesmen lapangan dimulai sejak pagi hari dengan agenda pembukaan, pengenalan panel asesor, serta pembacaan dan penandatanganan Pernyataan Asesmen Lapangan. Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan sesi konfirmasi dan pendalaman data yang melibatkan pimpinan Unit Pengelola Program Studi (UPPS), pimpinan Program Studi, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, serta pemangku kepentingan eksternal.