Program Kajian Eropa Institute of International Studies (EUROS IIS) bekerjasama dengan Pusat Studi Jerman (Pusman) UGM mengadakan Scholarships Seminar (1/6) bertempat di Ruang Seminar Timur, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UGM. Seminar ini merupakan rangkaian dari acara Europe Days yang dilaksanakan pada 30 Mei – 1 Juni 2016. Rangkaian kegiatan ini didanai oleh Delegasi Uni Eropa di Jakarta.
Dalam pidato pembukaan, Muhadi Sugiono (Koordinator EUROS IIS), menyampaikan bahwa Eropa adalah entitas yang berkomitmen dalam kerjasama di bidang pendidikan. Hal ini ditunjukan melalui konsistensinya walaupun kini sedang menghadapi krisis imigran dan krisis ekonomi. Suryo Baskoro (Kepala Pusman UGM) menambahkan bahwa Eropa memiliki daya tarik pendidikan tersendiri. Walaupun beberapa negara juga mulai muncul dengan tawaran beasiswa, Eropa tetap menjadi pilihan karena tradisi berpikir akademisnya yang terbentuk sejak lama.