Kamis malam (6/11) kemarin puluhan mahasiswa duduk lesehan di Lapangan Tengah Fisipol (Sansiro). Mereka tengah menikmati pemutaran film indie tentang Shagggydog. Kegiatan yang bertajuk Music on Screen ini merupakan inisiasi dari Forum Musik Fisipol. Acara ini tidak hanya dihadiri oleh mahasiswa FISIPOL UGM saja melainkan turut hadir ditengah acara, mahasiswa dari fakultas lain dan dari masyarakat umum. Kebersamaan yang terasa semakin menambah kehangatan acara nonton bareng malam itu.
Kegiatan tahunan yang berlangsung untuk kali kedua ini menghadirkan tiga orang pembicara yakni EP Tedjo Baskoro yakni sutradara film, Heru Wahyono sang vokalis Shagggydog dan Fransiscus Apriwan yakni dari Festival Film Dokumenter. Acara dimoderatori oleh Restha Sewakotama.