Yogyakarta, 28 Oktober 2021─Perpustakaan FISIPOL UGM bekerja sama dengan Pusat Studi Keamanan dan Perdamaian serta UGM Press mengadakan bedah buku virtual “Pandemi, Konflik, Transformasi: Tantangan Demokrasi dan Inklusi Sosial” pada Kamis (28/10). Buku yang secara resmi dirilis pada 30 Agustus lalu ini adalah hasil kerja sama Pusat Studi Keamanan dan Perdamaian atau PSKP dengan Magister Perdamaian dan Resolusi Konflik serta The Asia Foundation melalui Program Peduli.
Sebagai awalan, Yuli Hesti Wahyuningsih selaku pembawa acara mempersilakan perwakilan dari PSKP, yaitu Muhammad Najib Azca, dan Wakil Dekan FISIPOL UGM, Dr. Poppy Sulistyaning Winanti, M.P.P, M.Sc., untuk memberikan sambutan sekaligus membuka acara yang dilaksanakan melalui platform Zoom Meeting ini. Acara pun selanjutnya diserahkan pada Alfian Nurdiansyah, selaku moderator untuk memandu jalannya diskusi.