FISIPOL UGM Gelar Pisah Sambut dan Ramah Tamah Kepengurusan Baru Departemen dan Program Studi 

Yogyakarta, 7 Januari 2026─Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara Pisah Sambut dan Ramah Tamah Pengurus Departemen dan Program Studi pada hari ini, Rabu (7/1), bertempat di Auditorium Lantai 4 FISIPOL UGM. Acara ini merupakan agenda lanjutan pasca pelantikan Pengurus Departemen dan Program Studi di Grha Sabha Pramana pagi tadi, dan menjadi momentum penting dalam rangka penguatan kepengurusan departemen dan program studi di lingkungan akademik FISIPOL UGM.

Mengawali acara, Dekan FISIPOL UGM, Dr. Wawan Mas’udi menyampaikan sambutan baiknya akan kepengurusan yang baru ini. Apresiasi juga diberikan kepada pengurus lama atas kerja kerasnya dalam mengelola dinamika di departemen dan program studi masing-masing. Terutama, atas kerja keras dalam mengedepankan akreditasi.

“Yang terpenting untuk urusan depan pengurus program studi itu kalau kita bicara, kaitannya dengan alumni dan akreditasi. Alhamdulillah kita bekerja keras dengan tim depan, tim jaminan mutu dan yang lainnya hingga semua program studi kita itu saat ini sudah terakreditasi internasional. Hanya tinggal program studi S-3 saja,” ujarnya.

Rangkaian kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sambutan perwakilan pengurus, penyerahan Surat Keputusan (SK) kepada perwakilan, serta ditutup dengan sesi foto bersama.

Pisah sambut dan ramah tamah ini dihadiri oleh seluruh tenaga kependidikan yang tergabung dalam kepengurusan sebelumnya maupun pengurus baru. Melalui kegiatan ini, FISIPOL UGM berharap dapat memperkuat sinergi, menjaga kesinambungan kinerja, serta meneguhkan komitmen bersama dalam mendukung tata kelola akademik dan pelayanan pendidikan yang berkualitas seturut tujuan pembangunan berkelanjutan poin ke-4.