Fisipol UGM kembali menerima mahasiswa pascasarjana sebanyak 294. Mahasiswa Pascasarjana S2 berasal dari keenam departemen yang ada di Fisipol seperti Departemen Ilmu Hubungan Internasional, Departemen Ilmu Komunikasi, Departemen Manajemen Kebijakan Publik, Ilmu Administrasi Publik, Departemen Sosiologi, Departemen Politik dan Pemerintahan dan Departemen Pembangunan Sosial dan Kebijakan Publik. Sedangkan S3 terdiri dari Departemen Manajemen Kebijakan Publik, Departemen Politik Pemerintahan dan Departemen Sosiologi. Pada tanggal 14 Agustus 2017 mahasiswa baru program pascasarjana Fisipol UGM Semester Gasal TA 2017/2018 diterima dengan beberapa agenda seperti sambutan dekan dan perkenalan dekanat, ke UGM an, serta penjelasan mengenai kehidupan sosial di Yogyakarta oleh Dr. Hakimul Ikhwan, MA.
Pada kesempatan yang sama mahasiswa pascasarjana yang terdiri dari S2 dan S3 mendapatkan pembekalan mengenai pedoman akademik, penjelasan SIA, OSS, palawa serta penggunaan fasilitas seperti perpustakaan. Para mahasiswa tampak antusias mengikuti serangkaian acara Pelatihan Pembelajar Sukses Mahasiswa Baru. PPSMB Pascasarjana Fisipol UGM dilaksanakan selama tiga hari, sejak tanggal 14 Agustus hingga 16 Agustus 2017.