Komap Fisipol UGM Fasilitasi Kelas Kepenulisan: Bahas Intisari CV dan Motivation Letter

Yogyakarta, 23 Agustus 2021—Korps Mahasiswa Politik dan Pemerintahan Fisipol UGM telah melangsungkan pelaksanaan Kelas Kepenulisan yang menjadi salah satu program kerja milik divisi Biro Pengembangan Mahasiswa. Pada sesi Kelas Kepenulisan yang ke-6nya kali ini, Komap mengangkat topik persoalan Tips and Trick Membuat CV dan Motivation Letter yang Menarik dengan menghadirkan dua Narasumber, Arie Ruhyanto selaku Dosen Departemen Politik dan Pemerintahan, dan Pratiwi Damayanti yang berprofesi sebagai Director of Rooms Hotel Hyatt Regency Yogyakarta.

Mengawali sesi, Arie memberikan pengantar dengan menyatakan bahwasanya poin yang menjadi sorotan utama dalam CV maupun Motivation Letter ialah perihal bagaimana kita dapat membuat diri kita menjadi menarik di depan hiring manager atau recruiter dengan menyiapkan pengalaman, keahlian, ataupun kapabilitas diri yang menjadi potensi masing-masing. Poin plus yang juga ingin diketahui oleh recruiter adalah tentang apa yang menjadi visi dan bagaimana kita dapat menempatkan visi tersebut. Menyambung dari pengantar yang disampaikan Arie, Pratiwi atau yang akrab disapa Dama ini kemudian menjelaskan mengenai perbedaan mendasar antara Cover Letter dan Motivation Letter

Keduanya dapat dibedakan dari tujuan dasarnya, di mana Motivation Letter pada dasarnya digunakan dalam melamar sesuatu yang belum memiliki orientasi gaji, misalnya Internship, Scholarship, atau program Management Trainee. Keberadaan Motivation Letter juga diperuntukkan dalam menggambarkan deskripsi atas motivasi, inspirasi, dan alasan yang dimiliki oleh seorang applicant. Dalam konteks struktur, Motivation Letter memiliki empat komponen penyusun, yang terdiri atas 1) contact details, 2) intro (berisi informasi personal, posisi yang dituju, dan motivasi dalam melamar posisi tersebut), 3) body letter (berisi cerita di balik prestasi atau pengalaman, dapat berupa efforts, hasil dalam bentuk kuantifikasi atau metrics, dan dampak), serta 4) closing (berisi rencana masa depan, harapan untuk memperoleh kesempatan pekerjaan, dan ucapan terima kasih). 

Sementara itu, Cover Letter secara fungsional digunakan sebagai pelengkap CV dalam melamar pekerjaan. Dalam hal ini, keberadaannya menjadi penting guna meyakinkan hiring manager atau recruiter dalam melihat pengalaman. Sebagai pelengkap Curriculum Vitae (CV), Dama juga memberikan penjelasan tambahan mengenai Do’s and Don’t dalam membuat atau menyiapkan CV, diantaranya sebagai berikut:

Hal yang Dapat Dilakukan dalam Membuat CV:

  1. Gunakan template sederhana;
  2. Gunakan font yang jelas;
  3. Gunakan foto terbaru;
  4. Tulis informasi kontak pribadi, pengalaman, pendidikan, keahlian, hobi, prestasi, training experiences, dan reference contact

Hal yang Tidak Dapat Dilakukan dalam Membuat CV:

  1. Penggunaan warna yang terlalu banyak;
  2. Ukuran CV terlalu besar;
  3. Penggunaan font yang susah atau tidak familiar;
  4. Tidak cukup informasi atau terlalu banyak informasi. (/Adn).