Yogyakarta, 25 Maret 2022─Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Gadjah Mada (UGM) menggelar pertemuan antara Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) dengan seluruh pimpinan fakultas dan sekolah vokasi di UGM guna membahas persiapan pelaksanaan “Magang Kerja Sama dengan Apindo”. Belasan orang yang terdiri dari dekan, wakil dekan, dan perwakilan dari Apindo mengikuti pertemuan yang dilaksanakan di Auditorium Fisipol ini.
Direktur Eksekutif Apindo, Danang Girindrawardana, menjelaskan bahwa serapan lulusan perguruan tinggi di dunia kerja masih sangat rendah, hanya berkisar 11 persen. Oleh karena itu, perlu perubahan drastis bagi pola serapan tenaga kerja lulusan S1 agar tidak terjadi lonjakan pengangguran terdidik. Danang menyebutkan, salah satu perhatian dunia usaha ialah mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Kemendikbud RI. Dalam hal ini, Apindo menginginkan proses pemagangan yang lebih formal dan sistematis.
“Dalam proses pemagangan dengan Apindo ini bisa diperpanjang hingga enam bulan, jadi durasi magang berkisar tiga sampai enam bulan.”
Program magang kerja sama dengan Apindo ini akan membuka kesempatan bagi 2000-2800 mahasiswa dari berbagai fakultas di UGM. Berdasarkan keterangan dari Danang, para mahasiswa nantinya ditempatkan ke 13 sektor usaha yang sudah siap menerima Apindo dan UGM. Tiga belas sektor tersebut terdiri dari bidang penelitian, kebijakan publik, hukum, dan advokasi; sektor otomotif; sektor industri makanan dan minuman; sektor industri pertanian, olah hasil pertanian, dan teknologi pertanian; sektor semen; serta sektor logistik. Kemudian, ada juga sektor e-commerce, sektor properti, sektor kawasan industri, sektor teknologi informasi, sektor kawasan wisata, sektor industri perbankan, serta sektor jasa perpajakan.
Danang juga menjelaskan, akan ada dua sertifikat untuk mahasiswa sebelum melaksanakan magang. Pertama, sertifikat kuliah umum tentang industri dan investasi pada umumnya. Kedua, mahasiswa akan mendapatkan kuliah profesional dari berbagai CEO. Harapannya, mahasiswa juga akan mendapatkan kiat-kiat menjadi profesional di dunia usaha. Menurut Danang, dua sertifikasi ini akan mempersiapkan mahasiswa secara mental maupun keterampilan.
Para dekan di UGM menyambut baik inisiasi program magang kerja sama Apindo dengan UGM ini. Dekan Fisipol UGM, Wawan Mas’udi, berterima kasih atas inisiasi Apindo dalam membuka kesempatan magang kepada para mahasiswa. Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UGM, Profesor Kuwat Triyana, memberikan masukan mengenai perlunya mata kuliah generik untuk mempersiapkan mahasiswa sebelum mengikuti program magang.
“Semoga program magang ini dapat memberikan pengalaman sebanyak mungkin kepada mahasiswa, sehingga siap dalam dunia kerja,” tutur Dekan Fakultas Psikologi UGM, Rahmat Hidayat. (/NIF)