Yogyakarta, 29 Juli 2022─Dr. Arie Sudjito, S.Sos., M.Si. dari Departemen Sosiologi FISIPOL UGM terpilih menjadi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian Masyarakat dan Alumni Universitas Gadjah Mada untuk masa bakti 2022-2027. Pelantikan Wakil Rektor dilakukan di ruang Balai Senat, Gedung Pusat UGM oleh Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med., Ed., Sp.OG(K), Ph.D. pada hari Jumat (29/7).
Dr. Arie Sudjito merupakan Dosen Departemen Sosiologi FISIPOL yang mengajar mahasiswa Sarjana (S1) dan Magister (S2). Beberapa mata kuliah yang diampu yaitu Gerakan Sosial, Problema Kemiskinan Dunia ke-3, serta Sosiologi Pertanian dan Desa untuk program Sarjana dan mata kuliah Industrialisasi Dunia Ketiga untuk program Magister.
Selain aktif menjadi akademisi, Dr. Arie Sudjito juga giat sebagai pengamat politik dengan ketertarikan penelitian pada Demiliterisasi dan Desentralisasi, Dinamika Politik Lokal Indonesia, Pengembangan Desa dan Penguatan Ekonomi Lokal, serta Pengembangan Good Governance dalam Konteks Otonomi Desa.
Pada tahun 2019 lalu, Dr. Arie Sudjito berhasil meluncurkan bukunya yang ke-8 berjudul “Secangkir Politik”. Buku tersebut terdiri dari 40 artikel yang membahas situasi politik sepanjang tahun 2019. Terbaru dari Dr. Arie Sudjito juga ikut berpartisipasi dalam publikasi book chapter yang berjudul “Kerentanan, Solidaritas Sosial dan Masyarakat Tangguh” dari buku “New Normal – Perubahan Sosial Ekonomi dan Politik Akibat Covid-19” pada tahun 2020 yang diterbitkan oleh Gadjah Mada University Press.
Selain melantik Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian Masyarakat dan Alumni, empat Wakil Rektor yang juga dilantik yaitu:
- Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran : Prof. Dr. Wening Udasmoro, S.S., M.Hum., DEA (Fakultas Ilmu Budaya);
- Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengembangan Usaha, dan Kerja Sama : Ignatius Susatyo Wijoyo, M.M. (Nondosen UGM);
- Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Keuangan : Prof. Supriyadi, M.Sc., Ph.D., CMA., CA., Ak. (Fakultas Ekonomika dan Bisnis); serta
- Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Aset, dan Sistem Informasi : Arief Setiawan Budi Nugroho, S.T., M.Eng., Ph.D. (Fakultas Teknik).
(/dt)