Segera Hadir! FISIPOL UGM Buka Kelas Gratis Kecerdasan Digital 2025

Yogyakarta, 15 Juli 2025─Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Center for Digital Society (CfDS) kembali membuka Mata Kuliah Kecerdasan Digital pada tahun 2025 ini. Mata Kuliah Kecerdasan Digital adalah inisiatif tahunan CfDS yang mendorong masyarakat, khususnya mahasiswa, untuk jadi warga digital yang kritis, reflektif, dan berdaya. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah pilihan resmi di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Gadjah Mada yang terbuka untuk masyarakat umum tanpa dipungut biaya.

Dirancang untuk mengupas isu-isu digital secara menyeluruh, Mata Kuliah Kecerdasan Digital mengeksplorasi mulai dari kategori dasar hingga topik lanjutan. Pada tahun 2025 ini, Mata Kuliah Kecerdasan Digital membuka dua kelas utama, yakni:

  1. Kecerdasan Digital Dasar
    Meliputi materi-materi dasar yang relevan dengan kehidupan sehari-hari dengan tujuan untuk meningkatkan literasi digital masyarakat. Tidak hanya teknologi, melainkan juga isu-isu penting seperti etika, politik, budaya, dan pendidikan yang akan dibahas dari konteks Indonesia dan global.
  2. Kecerdasan Digital Lanjutan
    Meliputi topik-topik yang lebih spesifik mengikuti dengan tren yang sedang berkembang. Kelas Kecerdasan Digital tahun ini akan fokus membahas Kecerdasan Artifisial & Humaniora Digital, yakni meliputi topik-topik yang menjelaskan bagaimana Al berdampak pada masyarakat dan nilai di era data.

Mata Kuliah Kecerdasan Digital ini akan disampaikan melalui empat metode pembelajaran, yaitu:

  • Kuliah Interaktif
  • Video Asinkron
  • Studi Kasus
  • Kuis dan diskusi

Melalui pembukaan Mata Kuliah Kecerdasan Digital, FISIPOL UGM membuka kesempatan masyarakat untuk mempelajari dunia digital dari perspektif lintas disiplin dengan pendekatan lokal dan global. Mata Kuliah Kecerdasan Digital ini juga diharapkan dapat membekali peserta agar semakin melek dengan perkembangan teknologi di era digital.

Informasi selengkapnya perihal tata cara pendaftaran dan teknis dapat dilihat melalui website kecerdasandigital.id/ atau pada laman Instagram Resmi Kecerdasan Digital berikut.