Yogyakarta, 13 November 2023—Research Days 2023 kembali digelar oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UGM. Tahun ini, tema yang diangkat berkaitan erat dengan peran dunia akademik dan ilmu pengetahuan bagi dinamika masyarakat dengan tajuk “Committed to Science for A Better Society”. Ajang ini terbuka bagi seluruh peneliti dan ahli untuk turut memberikan buah pemikirannya sebagai bentuk kontribusi terhadap isu-isu terkini.
“Bagi perguruan tinggi, penelitian dan diseminasi menjadi sangat penting. Tentu saja diseminasi yang kita lakukan bukan hanya semata-mata untuk menunjukan kita cukup aktif, melainkan memastikan kontribusi kita terhadap berbagai transformasi yang sedang terjadi,” tutur Dekan Fisipol UGM, Wawan Mas’udi, S.IP., MPA, Ph.D. Sejak dua tahun terakhir, Fisipol UGM berkomitmen fokus pada tiga topik utama dalam risetnya, yakni perubahan iklim, transformasi digital, dan substansi demokrasi yakni masyarakat. Ketiganya pun menjadi topik utama dalam Research Day 2023 yang dilaksanakan sepanjang 13-17 November 2023 ini.