Jakarta, 19 Mei 2025─Keluarga Alumni Fisipol Universitas Gadjah Mada (Kafisipolgama) mengadakan Halal bi Halal sekaligus Musyawarah Nasional (Munas) Kafisipolgama pada Minggu (18/5) yang lalu. Acara ini diselenggarakan di Gedung TVRI Senayan, Jakarta dan mengundang berbagai pihak mulai dari alumni Fisipol dari lintas departemen, lintas profesi, dan juga lintas generasi hingga jajaran dekanat Fisipol.
Ian Agisti, selaku ketua panitia mengungkapkan acara ini merupakan gabungan dari dua agenda utama. Halal bi Halal yang merupakan acara tahunan Kafisipolgama untuk menyediakan ruang saling bertemu dan berbincang digabungkan dengan acara Munas yang membahas mengenai pergantian kepengurusan. “Halal bi Halal itu memang dijadikan sebagai ajang bertemu para alumni, sementara kalau Munas tujuannya untuk prosesi regenerasi organisasi,” ungkapnya.