Arsip:

SDGs 15: Life on Land

Perempuan Adat Papua: Penjaga Hutan di Tengah Arus Ketimpangan

MEGASHIFT FISIPOL UGM kembali menerbitkan artikel terbaru yang mengangkat berbagai isu sosial-politik mutakhir. Kali ini, artikel bertajuk “Perempuan Adat dan Politik Periphery dalam Konservasi Hutan di Papua” karya Halimatu Sa’diah menggugah kesadaran tentang ketidakadilan struktural yang dialami perempuan adat Papua dalam perjuangan menjaga hutan mereka.

Artikel ini menyoroti bagaimana perempuan adat Papua, yang kerap diposisikan di pinggiran kekuasaan, justru memainkan peran vital dalam pelestarian hutan berbasis pengetahuan lokal. Dengan pendekatan analitis terhadap konsep politik periphery, Halimatu menunjukkan bagaimana sentralisasi kekuasaan di Jawa, ekspansi industri, dan lemahnya perlindungan hukum terhadap masyarakat adat telah memperlemah posisi perempuan, baik secara ekonomi maupun sosial. read more

[Call for Articles] – Megashift FISIPOL UGM Dibuka Sepanjang Tahun 2025

Kami masih menunggu kontribusi dari rekan-rekan yang suka menulis dan menaruh minat terhadap isu transformasi digital, silakan mengirimkan tulisan kalian untuk di publish di website Megashift! ☺️

Catatan Penting:
1. Persyaratan dan turunan topik yang dapat dibahas tertulis lengkap & jelas di poster.
2. Call for articles ini dibuka sepanjang tahun, sehingga belum ada batas waktunya.
3. Panjang artikel maksimal 1000 kata, termasuk daftar pustaka.
4. Pastikan artikel memuat kutipan dari publikasi, jurnal atau buku dari dosen/peneliti Fisipol UGM.
5. Disediakan modest honorarium bagi tulisan yang terbit di Megashift Fisipol UGM. read more

FISIPOL UGM Garap Wajah Baru Digilib Cafe

Yogyakarta, Juli 2025 — Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) UGM tengah melakukan pembaruan besar terhadap Digilib Cafe, sebuah ruang kreatif yang telah menjadi bagian dari ekosistem kampus sejak dibangun pada tahun 2017. Renovasi yang dimulai pada akhir 2024 ini kini telah mencapai setengah perjalanan, dengan selesainya pembangunan fasade depan sebagai langkah awal dalam transformasi menyeluruh area tersebut.

Tahapan berikutnya akan difokuskan pada pengerjaan interior ruang dalam, penataan taman hijau, serta finalisasi sistem pengelolaan kafe yang nantinya akan menjadi titik temu baru bagi mahasiswa. Peremajaan Digilib Cafe ini tidak hanya ditujukan sebagai fasilitas pendukung, tetapi juga sebagai ruang hidup yang mendukung atmosfer akademik yang inklusif dan kolaboratif. read more

BRF The Clinics Gali Peluang dan Strategi Pendanaan Iklim Berbasis Partisipasi Publik

Yogyakarta, 19 Juni 2025─Bulaksumur Roundtable Forum (BRF) kembali digelar melalui seri The Clinics yang tahun ini berfokus pada tema “Peluang Zakat, Infaq, Sedekah, dan Wakaf (ZISWAF) untuk Membangun Participative Climate Finance di Indonesia”. Bertempat di Auditorium Lantai 4 FISIPOL UGM, forum ini menjadi wadah diskusi lintas sektor untuk menggali potensi dana sosial umat sebagai instrumen pembiayaan krisis iklim yang inklusif dan berkelanjutan. Forum ini menghadirkan beragam pembicara dari institusi filantropi, keuangan syariah, hingga lembaga pemerintah. Beberapa di antaranya adalah Syamsul Ardiansyah (Senior Officer of Strategic Alliance Dompet Dhuafa), Dede Haris Sumarno (Komisioner Supervision and Governance Badan Wakaf Indonesia), dan Nur Fadilah (ESG Operation and Communication Head Bank Syariah Indonesia). Selain itu, forum ini juga turut melibatkan para akademisi dan ahli kebijakan iklim untuk memperkaya perspektif. read more

Menapak Harmoni dengan Alam: Mahasiswa Summer Course Diajak Kunjungi Bumi Langit Institute

Masih dalam rangkaian program TF LEaRN SMU x UGM Summer Course 2025, peserta diajak mengikuti kunjungan inspiratif ke Bumi Langit Institute, sebuah komunitas dan pusat pembelajaran yang berkomitmen pada kehidupan berkelanjutan dan harmoni antara manusia dan alam pada hari Sabtu (14/6). Terletak di kawasan perbukitan Imogiri, Bantul, Bumi Langit bukan sekadar ruang tinggal, melainkan ekosistem hidup yang mengajarkan prinsip simple living, kesadaran ekologis, serta regenerasi hubungan manusia dengan bumi. read more

Lebih dari Lestari, Webinar Pembukaan Talent Pitching C-Hub Dorong Spirit Kewirausahaan yang Regeneratif

Yogyakarta, 13 Juni 2025─Dalam dunia yang terus berubah dan menghadapi berbagai tantangan sosial, lingkungan, dan ekonomi, pertanyaan besar pun muncul: Bagaimana jika bisnis tidak hanya tentang keuntungan, tapi juga tentang dampak? Pertanyaan inilah yang menjadi pengantar hangat dalam webinar pembukaan Talent Pitching CHub Batch 9, sebuah program tahunan yang mendorong semangat kewirausahaan sosial di kalangan muda. Mengusung tema “Future-Fit”, program ini kembali hadir dengan semangat baru untuk menempatkan inklusivitas dan keberlanjutan sebagai fondasi utama untuk membangun masa depan yang lebih adil dan layak huni. Dalam webinar bertajuk “Future-Driven Entrepreneurship for a Sustainable Tomorrow”, Creative Hub FISIPOL UGM menghadirkan dua narasumber inspiratif yaitu Satya Dewastra B. W., pendiri Ailesh, dan Rika Novayanti, pakar komunikasi strategis lingkungan sekaligus Co-founder Mosaic. read more

Pelucutan Senjata Berbasis Kemanusiaan: Perspektif Korban dan Harapan untuk Dunia yang Lebih Aman

Dalam edisi terbaru dari seri edukatif Senarai Istilah Studi Hubungan Internasional (SITASI) yang digagas oleh Departemen Ilmu Hubungan Internasional FISIPOL UGM, Drs. Muhadi Sugiono, M.A., dosen sekaligus aktivis pelucutan senjata, mengangkat topik yang semakin relevan dalam diskursus global: pelucutan senjata berbasis kemanusiaan (humanitarian disarmament). Melalui paparan reflektif yang sarat makna, Muhadi mengajak publik untuk memahami dimensi baru dalam upaya pelucutan senjata — sebuah pendekatan yang tidak hanya berorientasi pada keamanan negara, tetapi lebih jauh lagi, bertumpu pada perlindungan terhadap manusia dan kemanusiaan itu sendiri. read more

Fisipol Dukung Transisi Energi Bersama Pemerintah Inggris dan Kementerian ESDM

Yogyakarta, 21 Maret 2025—Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol), Universitas Gadjah Mada memberikan dukungan terhadap upaya transisi energi nasional menuju energi bersih. Melalui kerja sama antara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia dan Kedutaan Besar Pemerintah Inggris, inisiasi Menuju Transisi Energi Rendah Karbon Indonesia (MENTARI) digelar pada Jumat (21/3) di Fisipol UGM. 

Indonesia memperkuat komitmen terhadap Zero Emission dengan memperbarui Kebijakan Energi Nasional. Dinyatakan pada tahun 2023, sebesar 23% dari total pasokan energi primer berasal dari energi terbarukan. Kemudian pada tahun 2050, presentase tersebut ditargetkan mencapai 31%. Sayangnya, progress perkembangan energi terbarukan sebagai pasokan energi nasional masih berada di angka 12%. Urgensi ini menuntut berbagai pihak untuk berkolaborasi dan menelurkan inovasi guna mendorong penggunaan energi bersih yang stabil dan mampu memenuhi kebutuhan energi masyarakat. read more

Ajak Mahasiswa Angkat Isu Green Economy, Festival Ajisaka 2025 Gelar Roadshow ke Beberapa Perguruan Tinggi di Indonesia

Yogyakarta, 3 Maret 2025 – Festival Ajisaka, acara tahunan yang digagas oleh mahasiswa, kembali menunjukkan komitmennya dalam menggaungkan isu keberlanjutan. Menjelang penyelenggaraan Festival Ajisaka 2025, panitia menggelar roadshow ke beberapa perguruan tinggi di Indonesia. Roadshow ini bertujuan untuk mengajak mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia untuk turut berpartisipasi mencari ide-ide solutif untuk mengatasi masalah pembangunan ekonomi yang saat ini kurang mengendahkan aspek keberlanjutan lingkungan. read more

Bangun Awareness Green Economy, Festival Ajisaka Rilis Tema dan Timeline Kegiatan

Yogyakarta, 1 Maret 2025 – Festival Ajisaka, acara tahunan yang digagas oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi UGM, kembali hadir dengan tema yang mengusung semangat keberlanjutan. Tahun ini, Festival Ajisaka mengangkat isu green economy (ekonomi hijau) dengan tajuk “Gaman Kamulyan: Gaungkan Harapan Keberlanjutan”. Tema ini dipilih sebagai bentuk kepedulian terhadap pentingnya pembangunan ekonomi yang berwawasan lingkungan, terutama di tengah krisis lingkungan yang semakin mengkhawatirkan. Merespons isu polusi udara, perubahan iklim, pengelolaan limbah, hingga kerusakan alam lain yang marak terjadi sebagai efek pembangunan khususnya di negara berkembang, maka perlu menjaring ide-ide untuk mengatasi hal tersebut. Festival Ajisaka 2025 hadir untuk menjaring ide-ide inovatif tersebut dengan menggelar enam kategori mata lomba di bidang jurnalistik, periklanan, media, dan kehumasan. Melalui tema Gaman Kamulyan yang bermakna senjata kesejahteraan ini diharapkan menjadi tombak senjata untuk bersama-sama menggaungkan isu ekonomi hijau sebagai bagian dari jalan menuju kesejahteraan bersama.“Kami merasa, sebagai mahasiswa, kami harus memiliki kesadaran akan pentingnya keberlanjutan. Terlebih di usia bumi yang semakin tua ini, kita sering mendengar terjadinya krisis lingkungan yang terjadi akibat adanya pembangunan ekonomi yang tidak mengindahkan lingkungan,” ungkap Adelia Christi, Ketua Festival Ajisaka 2025, dalam wawancara kami.Melalui berbagai rangkaian acara, festival ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, tentang pentingnya menerapkan prinsip-prinsip green economy dalam kehidupan sehari-hari. Rangkaian acara telah dimulai sejak 17 Februari 2025 dengan roadshow ke universitas dan perguruan tinggi di Indonesia. Bersamaan dengan roadshow, pendaftaran festival ajisaka 2025 resmi dibuka dengan timeline berikut:
  • Pendaftaran dan pengumpulan karya: 1 Maret 2025 – 23 April 2025
  • Penjurian karya: 23 April 2025 – 12 Mei 2025
  • Candradimuka: 24 – 25 Mei 2025

Festival Ajisaka akan menyelenggarakan serangkaian bedah karya, pameran, dan diskusi panel yang melibatkan para ahli di bidang lingkungan pada puncak acara candradimuka. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan peserta tentang pentingnya green economy serta bagaimana menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, Festival Ajisaka 2025 turut mendukung ekonomi sirkular dan ketercapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan ke-12 konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab. (/noor) read more