Yogyakarta, 13 Juni 2025 โ Dalam rangka memperkuat kapasitas kepemimpinan lokal serta pengelolaan kelembagaan ekonomi desa, Departemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (PSdK), FISIPOL UGM menjadi tuan rumah kegiatan Studi Banding Peningkatan Kapasitas Kepala Desa dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat (TJB) dan Tanjung Jabung Timur (TJT), Provinsi Jambi. Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari, yakni Jumat, 13 Juni 2025 dan Senin, 16 Juni 2025. Dilaksanakan dengan format kelas (classroom session), studi banding ini diikuti oleh 14 kepala desa, serta dihadiri oleh perwakilan dari perusahaan-perusahaan mitra yang beroperasi di wilayah tersebut, sebagai bagian dari komitmen multipihak dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan dan inovatif.
SDGs 17: Partnership for the Goals
Yogyakarta, 11 Juni 2025โFisipol Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali memperkuat kolaborasi akademik internasional melalui penyelenggaraan program SMU x UGM Summer Course 2025, yang berlangsung mulai 8 hingga 10 Juni 2025 dan melibatkan 34 peserta yang terdiri dari 19 mahasiswa Singapore Management University (SMU) dan 15 mahasiswa UGM.
Program dimulai dengan welcoming dinner di Hotel Loman, Yogyakarta, yang menjadi ajang perkenalan lintas budaya antara peserta dari dua negara. Pada hari berikutnya, Senin (9/6), peserta menjalani cultural excursion ke Desa Wisata Pentingsari dan mengikuti Lava Tour Merapi. Di Pentingsari, para mahasiswa terlibat langsung dalam aktivitas budaya seperti membatik dan bermain gamelan, yang tak hanya meningkatkan apresiasi terhadap warisan budaya Indonesia tetapi juga memperkuat diplomasi budaya di kalangan generasi muda global. Lava Tour kemudian membawa peserta menyusuri lereng Gunung Merapi dengan kendaraan 4WD, menyaksikan lanskap dramatis akibat erupsi besar tahun 2010, dan mengenal lebih dalam relasi antara manusia, alam, dan ketangguhan komunitas lokal.
Yogyakarta, 8 Juni 2025 โ SMU x UGM Summer Course 2025ย resmi dimulai dengan kegiatan welcoming dinner bertempat di Hotel Loman, Yogyakarta, pada Minggu malam, 8 Juni 2025. Program ini menghadirkan total 34 peserta, terdiri dari 19 mahasiswa dari Singapore Management University (SMU) dan 15 mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM), yang akan terlibat dalam rangkaian perkuliahan, kunjungan lapangan, serta pertukaran budaya selama program berlangsung. Dalam pembukaan ini bukan hanya menjadi ajang perkenalan antarmahasiswa lintas negara, tetapi juga mencerminkan semangat kolaboratif dalam membangun pemahaman lintas budaya yang menjadi fondasi penting dalam kerja sama akademik global.
Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Studi Magister Departemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (PSdK) FISIPOL UGM Gelombang 4 masih dibuka!
Berikut informasi timeline pendaftaran Gelombang 4:
๐๐ป Gelombang 2: 12 Februari – 12 Maret 2025
๐๐ป Gelombang 3: 15 April – 14 Mei 2025
๐๐ป Gelombang 4: 10 Juni – 2 Juli 2025
๐๐๐ง๐๐๐๐ญ๐๐ซ๐๐ง ๐๐๐ก๐๐ฌ๐ข๐ฌ๐ฐ๐ ๐๐๐ซ๐ฎ ๐๐๐ ๐ข๐ฌ๐ญ๐๐ซ ๐๐๐๐ ๐ญ๐๐ซ๐๐ฎ๐ค๐ ๐ฎ๐ง๐ญ๐ฎ๐ค ๐ฉ๐ซ๐จ๐ ๐ซ๐๐ฆ ๐๐๐ ๐ฎ๐ฅ๐๐ซ ๐๐๐ง ๐๐จ๐ฎ๐๐ฅ๐ ๐๐๐ ๐ซ๐๐.
Informasi selengkapnya dapat kunjungi laman website: pembangunansosial.fisipol.ugm.ac.id/s3
Dalam edisi terbaru dari seri edukatif Senarai Istilah Studi Hubungan Internasional (SITASI) yang digagas oleh Departemen Ilmu Hubungan Internasional FISIPOL UGM, Drs. Muhadi Sugiono, M.A., dosen sekaligus aktivis pelucutan senjata, mengangkat topik yang semakin relevan dalam diskursus global: pelucutan senjata berbasis kemanusiaan (humanitarian disarmament). Melalui paparan reflektif yang sarat makna, Muhadi mengajak publik untuk memahami dimensi baru dalam upaya pelucutan senjata โ sebuah pendekatan yang tidak hanya berorientasi pada keamanan negara, tetapi lebih jauh lagi, bertumpu pada perlindungan terhadap manusia dan kemanusiaan itu sendiri.
Dalam seri edukatif Senarai Istilah Studi Hubungan Internasional (SITASI) yang diproduksi oleh Departemen Ilmu Hubungan Internasional (DIHI) FISIPOL UGM, Prof. Dr. Poppy S. Winanti, Guru Besar Ilmu Hubungan Internasional UGM, hadir sebagai narasumber membahas secara mendalam tentang tarif dalam perdagangan internasional, termasuk definisi, tujuan, manfaat, kerugian, serta dinamika politik di baliknya. Dalam video yang berdurasi singkat namun padat ini, Prof. Poppy menjelaskan bahwa tarif adalah bentuk pungutan atas barang impor yang bertujuan melindungi industri dalam negeri, meningkatkan penerimaan negara, dan menjaga keseimbangan neraca perdagangan. Di sisi positif, kebijakan tarif dapat memperkuat sektor industri lokal dan menciptakan lapangan kerja. Namun, di sisi lain, tarif juga berisiko menaikkan harga barang, mempersempit pilihan konsumen, serta memicu perang dagang antarnegara.
Yogyakarta, 5 Juni 2025โFakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol), Universitas Gadjah Mada turut berkomitmen dalam implementasi Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS). Dalam misi ini, Fisipol tentunya berupaya meningkatkan kesadaran akan pencegahan kekerasan seksual dengan edukasi merata pada seluruh sivitas akademika, yakni dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Mengusung tema tersebut, Departemen Sosiologi UGM mengundang Komisioner Komnas Perempuan dan Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) UGM pada Kamis (5/6).
Yogyakarta, 5 Juni 2025โDosen dan peneliti dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada (FISIPOL UGM) kembali berkontribusi dalam wacana akademik internasional melalui publikasi artikel terbaru berjudul โRhetorical Welfare and Democratic Realities: Indonesiaโs Shadow Welfare State under Jokowiโs Decade-Long Leadership (2014โ2023)โ.
Artikel yang ditulis oleh Tauchid Komara Yuda, Saqib Fardan Ahmada, Hana Aulia, dan Pinurba Parama Pratiyudha ini diterbitkan dalam jurnal bereputasi Journal of Southeast Asian Studies (Taylor & Francis).
Yogyakarta, 4 Juni 2025โFakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada (FISIPOL UGM) menyelenggarakan kuliah umum bertajuk โDecolonising Methods: An Introductionโ secara hybrid di Ruang Sidang Dekanat FISIPOL UGM. Kegiatan ini menghadirkan Dr. Liz Dean dari University of Melbourne sebagai pembicara utama, dengan Dr. Suci Lestari Yuana, dosen Departemen Ilmu Hubungan Internasional FISIPOL UGM, sebagai moderator.
Kuliah umum berlangsung dalam dua sesi yang membahas secara mendalam penerapan metodologi dekolonisasi dalam riset sosial dan humaniora. Fokus utamanya adalah untuk meninjau ulang dominasi perspektif kolonial dalam pendekatan ilmiah serta mendorong penggunaan metode yang lebih partisipatif, kritis, dan sesuai dengan konteks lokal. Inisiatif ini sejalan dengan komitmen FISIPOL UGM untuk mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 4 (Pendidikan Berkualitas), dengan mendorong akses terhadap pendidikan yang lebih inklusif dan relevan secara budaya, serta SDG 10 (Mengurangi Ketimpangan) melalui produksi pengetahuan yang tidak bias dan berkeadilan epistemik.
Yogyakarta, 4 Juni 2025โDepartemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (PSdK), FISIPOL UGM menggelar Self Development Series sebagai bagian dari upaya untuk memperluas wawasan dan kapasitas mahasiswa. Kegiatan kali ini mengangkat topik โSocial Work Without Borders: Menjawab Panggilan Duniaโ, yang berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting.
Dengan menghadirkan Ranggi Lukfi Aprilianzah, mahasiswa Master of Social Work di Columbia University (USA), sebagai pembicara utama, acara ini membuka ruang diskusi tentang bagaimana profesi pekerja sosial dapat memainkan peran aktif dalam konteks global. Dipandu oleh Mohammad Farid Budiono, Asisten Departemen PSdK, kegiatan ini berlangsung interaktif selama dua jam, mulai pukul 10.00 hingga 12.00 WIB.