Pos oleh :

fisipol

Membahas Visi dan Dilema Politik Pendidikan di Indonesia bersama Departemen Sosiologi

Yogyakarta, 17 September 2021─Isu di bidang pendidikan menjadi hal yang dekat dengan masyarakat. Terlebih lagi, banyak kritik yang mengarah pada tata kelola pendidikan di Indonesia. Fenomena ini menjadi topik perbincangan dalam Seri Kuliah Umum Sosiologi & Kebijakan Sosial #1 yang mengangkat judul Politik Pendidikan di Indonesia: Visi Jangka Panjang dan Berbagai Dilema. Acara ini diselenggarakan oleh Program Studi S-2 Departemen Sosiologi Fisipol UGM pada Jumat (17/9) pukul 10.00 WIB melalui Zoom Meeting. Dalam kesempatan ini, hadir Irsyad Zamjani, PhD selaku Kepala Pusat Penelitian Kebijakan Kemendikbudristek sebagai pembicara dan Desintha Dwi Asriani, PhD selaku Dosen Departemen Sosiologi sebagai moderator. read more

Belajar Mencintai Diri Sendiri dengan Menetapkan Batasan Diri dalam Webinar Series #4 FISIPOL Crisis Center

Yogyakarta, 17 September 2021─FISIPOL Crisis Center sebagai sebuah layanan penanganan dan pencegahan kasus kekerasan seksual di lingkungan FISIPOL UGM rutin menyelenggarakan kegiatan-kegiatan edukatif guna meningkatkan kesadaran akan urgensi isu kekerasan seksual. Setelah sebelumnya mengadakan beberapa Webinar Series dan FCC Talks yang mengangkat isu-isu terkait kekerasan seksual─baik langsung maupun tidak langsung, FISIPOL Crisis Center kembali hadir dengan Webinar Series ke-empat yang bertajuk “Self Love: Define Your Value and Personal Boundaries” pada Jumat (17/9). read more

CfDS Fisipol Gandeng CLSD UGM Bahas Fenomena Cyberbullying pada Remaja di Indonesia

Yogyakarta, 16 September 2021Center for Digital Society (CfDS) FISIPOL UGM kembali menggelar event rutinnya, yakni Digital Future Discussion yang ke-61 dengan mengulas persoalan Fenomena Cyberbullying pada Remaja di Indonesia. Difussion #61 kali ini merupakan wujud kolaborasi CfDS bersama Center for Life-Span and Development (CLSD) UGM dengan menghadirkan tiga Narasumber, diantaranya Deshinta Dwi (Dosen Sosiologi UGM), Andika Zakiy (Sejiwa Program Coordinator), dan Fitra Andika (Fungsional Perencana Muda Perlindungan Khusus Anak dari Kekerasan, KEMENPPPA RI). read more

Belajar dari Rembug Desa dan Pilkades di Sikka NTT

Yogyakarta, 14 September 2021─Departemen Politik Pemerintahan (DPP) Fisipol UGM kembali menyelenggarakan kuliah umum Politik Pemerintahan Desa dengan tajuk “Demokrasi Desa: Belajar dari Rembug Desa dan Pilkades di Sikka NTT”. Acara ini menghadirkan narasumber yang luar biasa yaitu Hendrika Mayora Victoria, Transpuan Pertama Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Desa Habi, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT). Selain itu, acara ini dimoderatori oleh Devy Dhian Cahyanti, Dosen DPP Fisipol UGM dan diikuti oleh 98 peserta. Diskusi berjalan dengan cukup menarik, dengan pembahasan yang mengulik berbagai dinamika yang dialami Bunda Mayora sebagai anggota BPD, bagaimana peran BPD dalam masyarakat, serta tantangan mewujudkan inklusivitas di masyarakat. read more

CfDS Diffusion #60: Apakah Kampanye Media Sosial dapat Menjaring Suara Anak Muda?

Yogyakarta, 13 September 2021─Difussion #60: Kampanye Media Sosial: Mampukah Meraup Elektabilitas Anak Muda? Diselenggarakan oleh Center for Digital Society (CfDS) Fisipol UGM bersama dengan BEM Fisip Universitas Riau melalui Zoom Meeting pada Senin (13/9) lalu. Hafiz Noer selaku Research Associate CfDS dan Nurul Amalia selaku peneliti Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) hadir sebagai pembicara. 

Hafiz Noer menjelaskan tentang kampanye media sosial yang ditujukan bagi generasi milenial dan Z. Menurut Hafiz, media sosial menjadi public sphere atau ruang publik alternatif yang menembus sekat-sekat ruang publik konvensional.  “Ruang publik siber bersifat dinamis dan egaliter, sehingga banyak pemuda-pemudi yang aktif di sana. Maka dari itu, ruang publik siber ini bisa memunculkan kesadaran politik pemuda,” ujar Hafiz. Dalam sesinya, Hafiz juga menyatakan bahwa media sosial tidak hanya digunakan untuk kampanye, tetapi juga untuk sosialisasi.  read more

Strategi Saham bagi Pemula di Masa Pandemi

=&0=&GAMAPI dan KAPSTRA Fisipol UGM menyelenggarakan Acitya Webinar dengan tajuk “Strategi Saham bagi Pemula di Masa Pandemi” pada (12/09). Acara ini diselenggarakan secara daring dan menjadi kolaborasi antara divisi kewirausahaan GAMAPI dengan ekonomi kreatif KAPSTRA. Pada kesempatan ini, pemateri yang dihadirkan cukup menarik, yaitu Fischa Dwi Choirina selaku Capital Market Educator ngertisaham. Selain itu, acara ini dimoderatori oleh Bhram Raditya K selaku Wakil Ketua ESM FEB UGM dan diikuti oleh 240 peserta webinar. Secara umum pembahasan dalam webinar mengulik berbagai informasi mengenai investasi dan saham, mulai dari pentingnya memiliki mindset investasi sampai kiat-kiat berinvestasi yang aman bagi pemula.

Mengawali acara webinar, sambutan acara disampaikan oleh Ketua GAMAPI dan KAPSTRA Fisipol UGM. Pada kesempatan ini, kedua ketua menyampaikan bahwa kolaborasi yang terjalin menjadi bentuk produktivitas organisasi meskipun sedang berada di masa pandemi. Acara ini diharapkan dapat memberikan ilmu pengetahuan dan informasi yang bermanfaat bagi para peserta diskusi. 

Selanjutnya, moderator webinar menyampaikan intermezzo untuk mematik diskusi. Dalam penuturannya, Ia menyampaikan bahwa saat ini jumlah investor di Indonesia telah bertumbuh hingga lebih dari 100 persen. Oleh karena itu, saham menjadi salah satu alternatif investasi yang cukup menjanjikan. Acara ini dapat memberikan insight positif terkait resiko dan benefit dalam berinvestasi di pasar saham.  read more

Membahas Kebimbangan Fresh Graduate bersama YouSure Fisipol dan Rise Foundation

=&0=&Umumnya, fresh graduate atau mahasiswa yang baru saja lulus kuliah dihadapkan pada kebingungan dalam berkarier. Alasan inilah yang mendasar berlangsungnya acara RISETalk #16 bertajuk Jangan Bimbang Jadi Fresh Graduate! yang diadakan oleh Youth Studies Center (YouSure) Fisipol UGM bersama dengan Rise Foundation pada Sabtu (11/9). Acara tersebut disiarkan langsung melalui Instagram dengan mengundang Ika Kusumawati selaku praktisi Human Resource Safira Tafani selaku Research Assistant Intern YouSure Fisipol UGM.

Menurut Ika Kusumawati, saat ini terjadi kesulitan untuk mempertemukan fresh graduate dengan lowongan pekerjaan yang cocok. Maka dari itu, fresh graduate perlu mengeksplorasi pekerjaan di ranah yang mereka minati. Namun, jika lowongan pekerjaan yang ada tidak sesuai dengan minat atau bidang studi semasa kuliah, maka tidak ada salahnya untuk mencoba. Menurut Ika, skill di pekerjaan tersebut bisa didapatkan di luar jurusan. 

Fresh graduate juga mengalami kebingungan dalam memilih antara bekerja atau melanjutkan studi. Untuk mengatasi hal ini, Ika menjelaskan satu poin penting, yaitu kemampuan mengukur diri sendiri dan kebutuhan. “Melanjutkan studi itu baik, namun harus tahu langkah kedepannya setelah lulus. Jika ingin berkarier di bidang akademik maka hal ini sangat diperlukan. Namun, kebanyakan industri lebih memerlukan pengalaman kerja,” terang Ika.  read more

Pendaftaran Program Magister Manajemen dan Kebijakan Publik Fisipol UGM Tahun 2021

Program Magister Manajemen dan Kebijakan Publik Fisipol UGM kembali membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa baru dengan syarat sebagai berikut:

  • Ijazah S1 dari Perguruan Tinggi yang terakreditasi BAN-PT
  • Transkrip nilai dengan IPK minimal 3.00
  • Sertifikat Akreditasi Program Studi yang masih berlaku
  • Rekomendasi dari Pimpinan/Dosen: 2 (dua) orang
  • AcEPT UGM 149/TOEFL ITP 400/TOEP 27/ IELTS 4.0/TOEFL iBT 30 dan PAPs UGM/TPDA PLTI/TPA Bappenas 450
  • Menyerahkan Proyeksi Keinginan dan CV Lengkap
  • Membuat Essay/Makalah semacam paper dengan ketentuan jumlah kata 5000 s.d 7000 kata, huruf Times New Roman 12, Spasi Ganda dan disertai Surat Pernyataan di atas materai Rp. 10.000,- bahwa Essay/Makalah tersebut merupakan tulisan sendiri
  • Mengikuti test Wawancara
  • Mendaftar online melalui website um.ugm.ac.id
  • read more

    Perpustakaan Fisipol UGM Siapkan Layanan Berbasis Sistem Elektronik dan Digital

    Yogyakarta, 11 September 2021–Perpustakaan UGM menyelenggarakan Perpustakaan Update #8 dengan tema Layanan Perpustakaan Klaster Soshum bersama Fisipol dan Fakultas Hukum UGM (10/9).  Pada kesempatan tersebut, Yuli Hesti Wahyuningsih selaku Koordinator Perpustakaan Fisipol UGM menyebutkan bahwa Perpustakaan Fisipol tengah mengembangkan sebuah sistem terpusat untuk layanan yang berbasis elektronik, yaitu melalui digilib.fisipol.ugm.ac.id.

    Mahasiswa Fisipol bisa mengakses Electronic Thesis and Dissertation (ETD) melalui laman tersebut. Mahasiswa baru tahun 2021 bisa langsung masuk menggunakan akun SSO UGM untuk memperoleh akses ETD secara penuh karena sudah terdaftar oleh sistem. Sementara itu, mahasiswa lama hanya perlu mendaftar menggunakan akun SSO UGM masing-masing. Mahasiswa juga bisa mengakses katalog buku milik Perpustakaan Fisipol yang telah dialih media menjadi bentuk elektronik. Terkait akses jurnal elektronik, mahasiswa bisa menuju lib.ugm.ac.id yang dikelola Perpustakaan Pusat UGM. Ke depannya, digilib.fisipol.ugm.ac.id juga akan menyediakan akses menuju pranala atau platform-platform penunjang kebutuhan referensi akademik mahasiswa, termasuk E-Perpus dan Kubuku. read more

    ASEAN Innovative Policy Conference: Mengikhtiarkan Public Value dalam Menghadapi Tantangan Dunia Modern

    Yogyakarta, 11 September 2021─Keluarga Mahasiswa Manajemen dan Kebijakan Publik Fisipol UGM menghadirkan ASEAN Innovative Policy Conference (AIPC). Bertemakan “Innovative Youths in Action: Emphasizing Public Value in Addressing Perpetual Social Issues”, acara ini menjadi rangkaian dari agenda Public Action 2021. Acara tahunan tersebut diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom Cloud Meeting.

    Tahun ini, Public Action menaruh perhatian pada berbagai persoalan serta tantangan dalam eksistensi tiga pilar komunitas di ASEAN. Pertama, kekhawatiran tentang dampak sosial dan lingkungan dalam rantai produksi serta konsumsi industri fast fashion. Hal ini mengingat banyaknya industri fast fashion yang cenderung mendirikan pabrik mereka di negara berkembang karena biayanya yang lebih rendah. Kedua, perlunya dukungan terhadap perjuangan masyarakat adat dalam mendapat kesejahteraan terutama untuk mendapatkan akses ke publik dan barang jasa. Ketiga, masih adanya keterbatasan dalam mengamalkan nilai demokrasi khususnya kebebasan berekspresi dan berpendapat di era digital demokrasi. read more