Yogyakarta, 8 September 2023─Center for Digital Society (CfDS) UGM bersama Intudo menyelenggarakan forum diskusi Digitalk #58 X BUMI (Berkarya Untuk Masyarakat Indonesia) : “Memahami Peluang dan Dinamika Industri Start-up” di Auditorium Mandiri Lt. 4 Fisipol UGM. Forum ini ditujukan untuk dapat menjadi wadah bagi pelaku industri start-up, ahli, mahasiswa, dan masyarakat umum untuk memperkenalkan berbagai dinamika dalam ekosistem start-up Indonesia dewasa ini.
Diskusi menghadirkan tiga key person dari tiga start-up di Indonesia, yaitu Intudo, bersama Patrick Yip selaku Intudo Founding Partner, Timothy Astandu, CEO dan Co-Founder Populix, dan Kenneth Tali selaku CEO dan Co-Founder SerMorpheus. Tidak hanya sharing session dalam format talkshow, para C-Level turut mengajak peserta lebih dekat dengan satu sama lain dalam sesi networking. Sesi ini menjadi kesempatan emas bagi para peserta dalam meraih career opportunity di start-up company, juga sebagai media pengembangan SDM ‘melek digital’ yang sesuai untuk kebutuhan perusahaan saat ini.