Yogyakarta, 14 Januari 2025─Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada (FISIPOL UGM) melalui Global Engagement Office (GEO) selenggarakan kegiatan Summer Intensive, University of Melbourne Overseas Studies (UMOS) – FISIPOL UGM pada Selasa, (14/1) di ruang BA 201 Fisipol UGM.
Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara FISIPOL UGM dengan University of Melbourne Overseas Studies (UMOS), di mana mahasiswa UMOS berkesempatan mengikuti short course di FISIPOL UGM selama 2 minggu, yakni pada tanggal 13-24 Januari 2025. Di setiap kelas nantinya akan diisi oleh Guest Lecture yang terdiri dari dosen-dosen Fisipol UGM dari berbagai departemen. Agenda ini mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan poin ke-4 (pendidikan berkualitas) dan poin ke-17 (kemitraan untuk mencapai tujuan).